ddd

Jika Yesus Kristus adalah orang gila, stress berat, tidak mungkin ada pengikutnya. Jika Yesus Kristus seorang penipu tidak mungkin Dia mau disalib. Kesimpulannya adalah Yesus Kristus adalah Tuhan Allah yang datang ke dunia menjadi manusia

Senin, 09 Oktober 2017

GADIS BIJAKSANA


Gadis Bijaksana
Isteri yang cakap   siapakah akan mendapatkannya?  Ia lebih berharga dari pada permata. Hati suaminya   percaya kepadanya, suaminya tidak akan kekurangan keuntungan (Amsal 31:10-11)

Pada zaman dahulu ada seorang gadis di sebuah desa di setiap kali menampi beras, selalu menyimpan sisa penampian itu dekat tungkuan api. Pada umumnya sisa penampian itu di berikan untuk makanan ayam atau dibuang. Namun si gadis menyimpannya bahkan bertumpuk-tumpuk. Suatu hari di desa itu terjadi kelaparan yang sangat hebat bahkan sampai dimana-mana tidak ada lagi bahan makanan. Lalu raja di desa itu pun memerintahkan parajuritnya untuk mencari makan namun tidak mendapat. Seorang raja pun memberi pengumuman kepada seluruh desa itu dengan pesan “jika ada seorang gadis yang dapat menyediakan makanan untuk raja maka gadis itu akan menjadi istri raja”. Akhirnya gadis bijak ini mengambil sisa penampian itu menjadi masakan yang enak dang menghidangkannya bagi raja, akhirnya si gadis bijak menjadi istri raja.


Pengamsal memuji-muji istri karena kecakapannya sebagaimana gadis desa di atas. Sebuah pertanyaan yang diajukan pengamsal: Istri yang cakap siapakah yang akan mendapatnya? Kalimat ini menunjuk kepada betapa berharganya istri yang cakap bahkan sampai membandingkan bahwa istri yang cakap lebih berharga dari pada emas. Artinya istri yang cakap itu tidak bisa dibandingkan dengan hal-hal materi karena sangat berharga. Letak berharganya terletak pada kecakapan. Kata cakap dalam Kamus Bahasa Indonesia adalah sanggup melakukan sesuatu. Berarti istri seperti ini menjadi dambaan suami karena mampu mengatur manejemen keluarga dengan bijaksana. Sang suami tidak repot-repot lagi bahkan dapat dipercaya karena tanpa diajari sudah mampu berinovasi dan kreatif baik di dalam rumah maupun tentang kehidupan anak-anak.


Jadi, istri yang cakap tidak lagi diukur dengan paras dan cantiknya. Namun lebih batiniah kerohanian dan karakter seorang istri serta yang cakap dalam segala sesuatu. Istri seperti ini menjadi kebanggaan dan pujian bagi suaminya tentu suami yang mendapat istri seperti ini akan menjadi keluarga yang harmonis dan bahagia. Jadi gadis bijaksana adalah seorang yang kreatif dan inovatif seperti seorang gadis desa yang dapat menyediakan makanan pada masa kesulitan dimana semua bahan makanan sudah habis namun oleh kebijkannya dia menjadi istri raja. Demikian seharusnya kita sebagai istri-istri yang harus cakap dalam mengatasi kehidupan keluarga kita sehingga menjadi pujian bagi sang suami.

                      

Tidak ada komentar:

Masih ada jalan keluar